Perkuat Kerjasama Besar, Eri Cahyadi Daftar Pilwali Surabaya Ke PAN

avatar pusaran.net

Pusaran.net - Pasangan incumbent Wali kota Surabaya Eri Cahyadi dan Wakil Wali Kota Armuji menyerahkan berkas pendaftaran Bakal Calon Wali Kota kepada Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Kota Surabaya pada Rabu (22/05/2024).

Dengan diantar puluhan relawan mereka mendaftar menjadi pasangan Bacakada untuk berkontestasi dalam Pilkada Surabaya 2024 November mendatang.

Baca Juga: PAN Resmi Serahkan Rekom kepada 23 Bacakada di Jatim

Dalam kesempatan tersebut Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan PAN punya visi-misi yang sama dalam upaya membangun kota Surabaya.

"Kami selalu sinergi dan gotong royong demi kepentingan umat dan membangun kota Surabaya," ucapnya.

Sebab, kata dia, upaya pembangunan Kota Surabaya tidak bisa mengandalkan peran pemerintah, namun harus dilaksanakan bersama elemen masyarakat termasuk peran partai politik.

"Kami lihat manfaatnya, bukan berapa yang dibangun. Pembangunan itu berdampak pada stunting, kemiskinan, gini rasio, kematian ibu dan anak," katanya.

Baca Juga: PAN Serahkan Surat Tugas ke Eri Cahyadi untuk Pilkada Surabaya

Sementara itu, Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Surabaya menerima dokumen pendaftaran untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 dari pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Eri Cahyadi-Armuji.

"Kami sekarang sudah menerima pendaftaran dari Cak Eri dan Cak Armuji," kata Ketua Dewan Pimpinan Daerah PAN Kota Surabaya Mahsun Djayadi di Surabaya.

Mahsun menyebut setalah pendaftaran ini selanjutkan para bacakada yang mendaftar akan menyampaikan visi misi di Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) untuk mendapatkan rekomendasi.

Baca Juga: PAN dan Demokrat Sepakat Berkoalisi di 15 Kabupaten/Kota pada Pilkada Jatim 2024

"Jadi nanti akan memaparkan visi-misi sehingga DPW akan melihat para bakal calon ini layak apa tidak untuk dimintakan rekomendasi ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP)," terangnya.

Disinggung soal koalisi dengan PDI Perjuangan yang merupakan partai pengusung Eri-Armuji di Pilkada 2020, Mahsun tak memungkiri hal itu bisa dilakukan.

"Politik ini dinamis jadi selalu berkembang. Kami belum bisa memastikan sekarang tetapi semuanya tidak tertutup," katanya.(pn2)

Editor : Wasi

pusaran.net auto

Berita Lainnya

pusaran.net horizontal