pusaran.net - Petugas Jagawana Tahura Raden Soerjo, Mojokerto, Sukamto membenarkan terjadi bencana longsor di Jalur Cangar, Pacet menuju Kota Batu yang mengakibatkan terputus dan tidak bisa dilalui.
"Longsor terjadi, sekitar pukul 11.00 WIB. Ada pengendara yang laporan ke Tahura,"katanya, Kamis (3/4/2025)
Baca Juga: Longsor di Cangar Pacet: Tim SAR Evakuasi 10 Jasad Korban
Dua mobil tertimbun material longsor. Hingga pukul 13.48 WIB proses evakuasipencarian penumpang masih dilakukan sejumlah relawan, Tahura, BPBD Kabupaten Mojokerto, BPBD Kabupaten Batu, dan TNI-Polri.
Baca Juga: Gubernur Khofifah Minta Tutup Sementara Obyek Wisata Taman Hutan Rakyat Raden Soerjo Pacet
Kondisi jalur alternatif wisata penghubung dua kabupaten di Jatim ini tak bisa dilalui. Bahkan, dua roda empat dikabarkan tertimbun material longsor.
Baca Juga: Gubernur Khofifah Sampaikan Duka Cita Mendalam untuk Korban Longsor Jalur Cangar Pacet
"Dua mobil tertimbun material longsor. Hingga kini jalur Cangar menuju Kota Batu ditutup total,"pungkasnya. (pn3)
Editor : Wasi