Menapaki Setengah Abad, SIER Tetap Berkomitmen untuk Kemajuan Berkelanjutan

avatar pusaran.net

Pusaran.net - PT Surabaya Industrial Estate Rungkut (SIER) merayakan momen bersejarah pada hari ini, saat genap setengah abad usianya. Dalam lima dekade perjalanan yang penuh inovasi dan dedikasi, SIER telah menjadi pilar utama dalam pembangunan kawasan industri yang berkelanjutan di Indonesia.

Direktur Utama PT SIER, Didik Prasetiyono, menegaskan komitmen perusahaan untuk terus menjadi kawasan industri hijau yang memberikan manfaat nyata bagi lingkungan dan masyarakat sekitar.

Baca Juga: Dirut SIER Apresiasi Pameran Arsip Murid Bagong Kussudiardja: ‘Enam Bulan dan Sekian Pertemuan’ di PSBK

"Perjalanan luar biasa ini, dari sebatang pohon kecil hingga tumbuh menjadi hutan industri yang kokoh, menjadi titik refleksi yang istimewa bagi kami. SIER terus berkontribusi untuk pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan, menjadi pilar pembangunan industri hijau di Indonesia " ujar Wakil Ketua Himpunan Kawasan Industri (HKI) Indonesia ini.

Menghadapi era digitalisasi, SIER gencar melakukan transformasi di semua lini bisnisnya. Perusahaan menyadari pentingnya mengikuti perkembangan teknologi untuk memperkuat posisinya dalam industri. "Di usia 50 tahun ini, SIER terus berupaya meningkatkan kinerja dan relevansinya, transformasi dan digitalisasi proses bisnis menjadi pilihan untuk memperbaiki pelayanan bagi seluruh tenant SIER" tambah Didik.

Baca Juga: SIER Sabet Penghargaan “Outstanding Green Industrial for Sustainable Economic Growth” berkat Solusi Hijau Terpadu

Dalam tahun 2023, capaian keuangan SIER menunjukkan pertumbuhan yang positif, salah satu tonggak penting pada tahun 2023 adalah masuknya perusahan KT&G TSPM di kawasan industri SIER di Pasuruan, perusahaan tembakau ternama dunia dari Korea, dengan nilai investasi mencapai 6,9 triliun. Hal ini menandai kepercayaan yang terus tumbuh terhadap SIER sebagai mitra strategis dalam pengembangan industri di Indonesia.

Berdiri sejak 28 Februari 1974, SIER tidak hanya menjadi salah satu kawasan industri tertua di Indonesia, tetapi juga kawasan industri pertama di Jawa Timur. Dari awal dengan luas kawasan 245 hektare di Rungkut, Surabaya, SIER terus berkembang ke Berbek Waru Sidoarjo dan Rembang Pasuruan hingga hampir 1000 Hektar, dan direncanakan melakukan ekspansi ke kawasan industri Ngawi.

Baca Juga: Maju Pilkada Pasuruan, SIER Lepas Wardah dari Komisaris Independen

Didik menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh manajemen, karyawan, dan mitra perusahaan yang turut berperan dalam meraih prestasi gemilang ini. "Kolaborasi, dedikasi, dan semangat juang adalah kunci keberhasilan SIER. Kami yakin, di masa depan yang penuh harapan ini, SIER akan terus menjadi tonggak kemajuan industri di Indonesia," tutupnya.

Dengan semangat yang sama, SIER siap melangkah ke depan sebagai penopang utama pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan, mewujudkan visi sebagai kawasan industri hijau dan berdampak positif bagi masyarakat Indonesia.(pn1)

Editor : Wasi

pusaran.net auto

Berita Lainnya

pusaran.net horizontal